DREAMERS.ID - Jin BTS adalah salah satu dari sedikit bintang Korea yang menjadi bagian dari UNICEF Honors Club. Itu berarti Jin telah menyumbangkan lebih dari 100 juta won (sekitar 1,2 miliar rupiah) kepada organisasi tersebut, dan terus berkontribusi setiap bulannya.
Pada Maret 2021, BTS tampil dalam episode spesial variety show ‘You Quiz on the Block’, dan Jin memenangkan hadiah sejumlah besar uang. Pada saat itu melalui postingan di Weverse, Jin bercanda bahwa dia akan mandi uang dengan uang tersebut.
Namun, pada 13 Januari, terungkap untuk apa dia menghabiskan uang itu. Organisasi Beagle Rescue Network membuat postingan tentang menerima sumbangan dari Jin, yang berupa banyak makanan untuk anjing. Mereka mengucapkan terima kasih dan melampirkan beberapa foto.
Baca juga: Jin BTS Dikonfirmasi Menjadi Tamu Pertama di Variety Show Baru 'Handsome Guys'
They also attached photos of the donation: pic.twitter.com/vhepy3WTp8 — All for Jin (@jinnieslamp) January 13, 2022
Organisasi ini bukan hanya tempat penampungan anjing biasa dan dipilih dengan cermat oleh Jin. Beagle Rescue Network bekerja untuk menyelamatkan anjing jenis Beagle dari pengujian hewan dan meningkatkan kesadaran untuk melawannya. Beagle sering menjadi korban pengujian hewan karena reputasi mereka sebagai jenis anjing yang jinak dan penurut.
Sebelumnya, Jin juga telah berdonasi ke tempat penampungan anjing lainnya. Lebih dari itu, anjingnya sendiri yang mati pada tahun 2017 berasal dari tempat penampungan yang ditinggalkan.
(fzh)