DREAMERS.ID - Tidak bisa dipungkiri, banyak aspek kehidupan yang dipengaruhi perkembangan budaya Korea Selatan yang masuk ke Indonesia. Selain dari segi K-pop dan K-drama, K-Beauty juga menjadi inspirasi sebagian wanita Indonesia.
Seiring perkembangan zaman, tren K-Beauty sendiri terus berubah. Nah, di tahun 2022 kehadiran Multipurpose Stick diprediksi akan menjadi tren K-Beauty selanjutnya. Multipurpose Stick berupa produk perawatan kecantikan serbaguna berbentuk stick yang dapat digunakan untuk seluruh area muka dan sekitarnya.
Baca juga: Lip Plumping Gloss Diprediksi Akan Kembali Jadi Tren di Tahun 2022, Ini Alasannya
Seperti namanya, Multipurpose Stick sangat multifungsi dan praktis sesuai dengan kebutuhan para wanita sekarang yang cenderung ingin melakukan perawatan ekstra namun tetap mudah. Tren Multipurpose Stick ini diadaptasi dari tren K-Beauty saat ini dengan mengusung konsep Hybrid, Advanced, dan Glass Skin.Hybrid dikarenakan memiliki fitur multifungsi pada satu jenis produk atau bisa disebut dengan all-in-one. Advanced memiliki fitur terbaru dengan menghadirkan produk perawatan kecantikan praktis berbentuk produk stick yang dapat digunakan dimana saja. Serta Glass Skin, dimana banyak wanita mendambakan kulit sehat dan bercahaya.
Untuk menjaga kulit dalam keadaan sehat pada kelembaban yang sesuai, produk Multipurpose Stick dapat memenuhi kebutuhan tersebut dengan melakukan penggunaan re-apply secara praktis pada setiap kondisi yang ada.
(bef)