DREAMERS.ID - Tidak hanya bagi NCTzen (penggemar NCT 127), tetapi SM Entertainment juga membawa kabar baik untuk MY nama fandom aespa. Pasalnya, girl group termuda agensi raksasa tersebut dikonfirmasi akan melangsungkan comeback.
Pada 14 September tengah malam KST, aespa merilis teaser misterius berjudul Savage. Teaser tersebut menunjukkan judul dan menampilkan beberapa karya seni yang sangat mencolok secara visual, tetapi tidak mengungkapkan detail lain tentang apa ini.
Baca juga: Artis K-Pop Paling Diantisipasi Tahun 2025: BTS, G-Dragon, aespa
Kemudian setelah fans berspekulasi bahwa aespa akan comeback, SM Entertainment mengungkapkan sekaligus mengonfirmasi, “Mereka (aespa) akan merilis album fisik pertama sejak debut November lalu, bertajuk Savage."Mini album pertama aespa, Savage, akan berisi enam lagu dari berbagai genre, termasuk judul lagu yang juga berjudul Savage. Album yang dijadwalkan rilis pada 5 Oktober ini sudah tersedia untuk dipesan pre-order online dan offline mulai 14 September.
Sementara itu menjelang comeback, iScreaM Vol.10 : Next Level Remixes yang merupakan versi remix dari lagu Next Level akan dirilis. Lagu tersebut masih terus tampil baik di tangga musik Korea, secara konsisten berada di peringkat lima besar di portal streaming dan grafik digital Gaon.
(mth)