Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Daebak, BTS Masuk Nominasi 4 Kategori Sekaligus di 'Radio Disney Music Awards 2018'!
29 April 2018 11:18 | 2013 hits

DREAMERS.ID - Grup idola K-Pop, BTS kembali menorehkan prestasi baru di kancah musik Internasional. Setelah sempat membawa pulang piala Billboard Music Awards 2017, kini untuk pertama kalinya mereka masuk dalam empat kategori sekaligus di penghargaan musik bergengsi lainnya.

Penghargaan musik Radio Disney Music Awards 2018 baru saja mengumumkan daftar lengkap kategori beserta nominasi yang akan saling beradu memperebutkan piala kemenangan. Diantara banyaknya kategori yang dilombakan, terselip nama BTS di empat kategori.

Boy group asuhan Big Hit Entertainment itu bersaing dengan Clean Bandit, Echosmith, Imagine Dragons, dan Maroon 5 di kategori Best Duo/Group. Lagu mereka yang berjudul ‘DNA’ masuk ke kategori Best Song That Makes You Smile, berhadapan dengan lagu milik Bleachers, Meghan Trainor, Walk the Moon, dan Grace VanderWaal.


Baca juga: BTS 'Dynamite' Menjadi Lagu Grup K-Pop Pertama yang Mencapai 2 Miliar Streaming di Spotify

Lagu ‘Mic Drop’ versi remix yang berkolaborasi dengan Steve Aoki juga masuk dalam nominasi kategori Best Dance TrackWhen the Beat Drops!’, bersaing dengan lagu ‘FriendsJustin Bieber & BloodPop, ‘Let Me Go’ Hailee Steinfeld & Alesso, ‘The Middle’ Zedd, Maren Morris & Grey, serta ‘Silence’ dari Marshmello feat Khalid.

Dan tentunya penghargaan yang bisa dijadikan ajang unjuk kekuatan para penggemar adalah #SQUADGOALS – Fiercest Fans. Para ARMY (sebutan fansnya) bersaing ketat dengan penggemar dari Marshmello, Meghan Trainor, Selena Gomez, dan Shanwn Mendes yang kebetulan juga bernama Mendes Army.

Kalian sudah bisa mulai dukung idola favorit di situs resmi Radio Disney Music Awards 2018, sampai tanggal 3 Juni mendatang. Dan para pemenang akan diberikan piala pada upacara penghargaan pada 23 Juni 2018.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio