DREAMERS.ID - Kabar terbaru yang datang dari dua grup asuhan YG Entertainment begitu mengejutkan banyak pihak. 2NE1 sebagai salah satu girl group senior yang telah berkiprah selama tujuh tahun dinyatakan bubar dan boy group berbakat WINNER harus kehilangan salah satu membernya.
Pada Jumat (25/11), YG Entertainment mengumumkan kabar tersebut melalui blog resminya. 2NE1 sebagai girl group pertama YG yang debut tahun 2009, resmi bubar setelah melewati banyak hal. Minzy memutuskan tak memperpanjang kontraknya pada April lalu, Park Bom yang sempat hiatus juga akhirnya meninggalkan YG, sementara Dara dan CL masih bernaung di agensi milik Yang Hyun Suk tersebut.
Tak hanya bagi para Blackjack (sebutan fans 2NE1), kabar buruk juga menimpa Inner Circle (sebutan fans WINNER). Pasalnya Taehyun yang sebelumnya hiatus untuk pemulihan kondisi psikologisnya, kini malah dinyatakan resmi keluar dari WINNER dan YG.
Baca juga: 2NE1 Sukses Menggelar Konser di Jakarta Setelah 10 Tahun
Sontak, berbagai reaksi pun datang dari netizen dan fans dari seluruh belahan dunia hingga hashtag #ThankYou2NE1 dan kata ‘WINNER’ bahkan ‘Nam Taehyun’ masuk ke jajaran Trending Topic WorldWide di Twitter.Banyak fans yang sangat menyayangkan keputusan ini, mengingat 2NE1 bisa dibilang sebagai salah satu girl group yang membawa musik K-Pop ke skala global dengan segudang prestasi yang mereka dapatkan dan konsep unik yang berbeda dari girl group kebanyakan. Tentunya 2NE1 akan dikenang sebagai grup K-Pop legendaris.
Hengkangnya Taehyun dari WINNER juga akan menjadi hal yang sulit diterima. Sejak grup ini belum terbentuk, memenangkan ajang kompetisi ‘WIN: Who Is Next?’, hingga debut di tahun 2014, kelima membernya selalu menunjukkan passion akan musik yang begitu kuat.
Hadir dan suksesnya WINNER di belantika musik Korea juga tak lepas dari peran masing-masing member yang berkontribusi langsung dalam pembuatan album, termasuk Taehyun yang banyak menciptakan lagu di album ‘2014 S/S’ dan ‘EXIT: E’.
(fzh)