DREAMERS.ID - Justin Bieber lagi-lagi berbuat ulah, kali ini ia secara mengejutkan melakukan hal tak terduga saat tengah menggelar konser ‘Purpose Tour’ di Manchester, Inggris pada Minggu (23/10) lalu. Pelantun ‘Sorry’ ini tiba-tiba saja memutuskan untuk meninggalkan panggung.
Tak hanya meninggalkan panggung, Justin juga membuang mikrofon saat tengah melenggang keluar area konser. Melansir laman Aceshowbiz, tindakan Justin bukan tanpa alasan, mantan kekasih Sofia Richie ini terlihat kesal karena para penonton yang datang ke konsernya terus berteriak.
Kala itu, penyanyi 22 tahun ini ingin melakukan percakapan dengan penonton yang hadir. Namun penonton tersebut terus menerus berteriak. "Aku berterima kasih atas dukungan, cinta, dan hal yang baik yang kalian berikan. Namun teriakan-teriakan itu harus dihentikan. Please and thank you," ujar pelantun ‘Cold Water’ itu.
"Aku rasa tidak perlu kalian menjerit-jerit ketika aku ingin bicara. Padahal aku hanya mau berinteraksi dengan kalian," lanjutnya. "Manc tidak bisa menahan diri untuk berteriak, jadi aku tidak akan bicara."
Baca juga: Konser Justin Bieber di Jakarta Resmi Ditunda
Setelah Justin menenangkan diri, ia pun kembali ke atas panggung dan melanjutkan konsernya. Ia kemudian memuji para penonton namun tidak membahas insiden sebelumnmya. "Kami akan bermusik saja”.Awal pekan ini, Justin Bieber juga sempat meminta penonton Inggris untuk tidak berisik di konsernya yang digelar di Birmingham, Justin merasa tidak nyaman dengan teriakan penonton yang dianggapnya mengganggu.
Berikut cuplikan videonya:
(dits)