Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Justin Bieber Juga Ajak Cody Simpson Rekaman di Album Terbarunya?
13 Juni 2014 11:15 | 2137 hits

DREAMERSRADIO.COM - Setelah beberapa waktu lalu dikabarkan mengajak sejumlah artis ternama untuk bergabung bersama di studio rekaman untuk proses produksi album keempatnya seperti Austin Mahone, Ariana Grande dan Selena Gomez, kali ini Justin Bieber kembali mengajak musisi muda lainnya.

Diberitakan oleh RyanSeacrest.Com, Bieber diketahui tengah mempersiapkan satu lagu kolaborasi bersama penyanyi pop asal Australia, Cody Simpson di srudio rekamannya. Hal ini diketahui dari sebuah foto yang diunggah oleh salah satu sahabat mereka di Instagram.

Tak cuma itu, Cody pun juga membeberkan apa saja yang telah mereka lakukan di studio pada Rabu (11/6) kemarin. Ia mengatakan, baru saja menyelesaikan sebuah lagu yang bertema romantis bersama Justin Bieber.

“Santai di studio bersama Justin Bieber malam tadi. Kami membuat sebuah lagu akustik yang sangat cocok didengarkan kepada perempuan dan hal lain yang bertema cinta. Ini benar-benar sangat keren,” tulis Cody di akun Twitter-nya.

Baca juga: Konser Justin Bieber di Jakarta Resmi Ditunda

Sementara itu, Bieber pun juga menanggapi soal apa yang dikatakan oleh Cody. Dengan singkat, Bieber mengatakan, “Respect bro, good times.”

Belum diketahui kapan lagu dan album terbaru Bieber ini akan dirilis. Sebelumnya, ia pernah mengatakan bahwa akan segera merilis album baru pada akhir tahun 2014 ini. Dan awal bulan lalu, Bieber juga sempat merilis sebuah single teaser bertajuk ‘Looking For You’.

Sejumlah penggemar menduga bahwa lagu tersebut merupakan single pertama dari album keempat Bieber yang dimaksud.

Apa benar begitu? Kita tunggu saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio