DREAMERSRADIO.COM - Sempat mengungkapkan akan mendaftarkan diri untuk mengikuti wajib militer, salah satu member JYJ, Jaejoong langsung membuat fans khawatir tak bisa melihat penampilan Jaejoong selama sekitar 2 tahun lamanya.
Namun, Jaejoong pun menuturkan bahwa JYJ akan comeback sebelum dirinya dan member lainnya benar-benar mendaftar wajib militer. Hal ini diungkapkannya saat hadir dalam konferensi pers drama ‘Triangle’ baru-baru ini.
Dalam kesempatan tersebut, Jaejoong membeberkan rencananya di masa depan sebelum ia menjalani wajib militer, salah satunya adalah membintangi drama dan comeback JYJ ke industri musik.
Baca juga: Kim Jaejoong Akan Tampil di Program Variety Show TV Untuk Pertama Kalinya Sejak 15 Tahun
“Aku rasa proyek ini adalah yang terakhir sebelum aku pergi wajib militer. Aku ingin pergi wamil setelah aku menunjukkan sesuatu yang baik bagi semua orang,” tuturnya, dilansir Enewsworld.Ia melanjutkan, “Agak sulit memberikan detailnya, tetapi aku berencana untuk berpartisipasi di kegiatan promosi JYJ di paruh kedua tahun ini. Karena ini adalah aktivitas grup, jadi aku tak bisa menentukan waktunya sendiri.”
Wah, siapa yang kangen melihat penampilan JYJ bersama-sama di atas panggung?
(ctr)