Di beberapa tahun terakhir ini, YouTube menjadi salah satu jalan bagi idola K-Pop untuk memperkenalkan musik mereka secara global. Apalagi setelah ‘Gangnam Style’ milik Psy menjadi salah satu yang populer di 2012, mata pun mulai tertuju pada idola K-Pop di tahun 2013.
Di tahun 2013, berbagai video musik K-Pop dengan berbagai tema yang berbeda pun ramai menghiasi YouTube, dimulai dari yang bernuansa menyeramkan, seperti ‘Voodoo Dolls’ milik VIXX, nuansa sensual seperti ‘Give It To Me’ milik Sistar, nuansa kisah romantis, hingga video ‘gila’ seperti ‘Michi Go’ milik G-Dragon. Tahun 2014, tren ini pun diprediksi akan terus berlanjut.