Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Ini Alasan Dibalik Bubarnya Jonas Brothers!
31 Oktober 2013 16:25 | 3655 hits

DREAMERSRADIO.COM - Jonas Brothers akhirnya secara resmi mengumumkan bahwa mereka memutuskan untuk bubar dan berhenti sebagai sebuah band terhitung sejak awal Selasa, 29 Oktober yang lalu. Band jebolan Disney ini menganggap keluarga merupakan alasan penting kenapa mereka memilih untuk bubar.

Tampil perdana di media setelah mengumkan pembubaran tersebut, Jonas Brothers menerangkan saat mereka diundang di acara bincang-bincang Good Morning America bahwa keluarga adalah prioritas mereka dibandingkan dengan band.

"Kami selalu mendahulukan urusan keluarga dalam hal apapun, karena keluarga adalah prioritas utama kami. Dan sejujurnya, saat berada di band pun kami selalu mementingkan keluarga," kata Nick Jonas dalam program yang tayang Rabu (30/10) kemarin.

"Itu adalah pembicaraan terberat yang pernah kami lewati, kami merasa saat itu memang harus benar-benar dibicarakan karena ini menyangkut keluarga dan masa depan band kami," sambung Nick lagi.

Baca juga: Yaaas! Jonas Brothers Akan Manggung Di Jakarta Tahun depan!

Hal senada juga dikatakan oleh abang Nick, Kevin Jonas. Ia mengatakan bahwa saat perbincangan tersebut berlangsung, mereka membutuhkan waktu yang tidak sebentar membicarakan soal musik, video klip, hingga urusan remeh temeh yang memang perlu dibicarakan.

"Kami saling berbenturan waktu itu. Dan pembicaraan tersebut memang membutuhkan waktu hingga berhari-hari sampai akhirnya kami memutuskan untuk berhenti bermain band," jelas Kevin.

Jonas Brothers diisukan akan bubar sejak awal Oktober lalu saat band pelantun 'First Time' tersebut membatalkan tur Kanada dan Amerika Utara secara mendadak yakni hanya satu hari sebelumnya.

Juru bicara mereka mengatakan waktu itu JoBros sedang terlibat pembicaraan yang rumit menyangkut urusan bermusik mereka di dalam band. (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio