Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Taeyang Siap Konser Solo di Jakarta pada Januari 2025, Harga Tiket Mulai 1,3 Juta
04 Desember 2024 13:00 | 183 hits

DREAMERS.ID - Taeyang BIGBANG akhirnya siap menggelar konser solo di Jakarta setelah tujuh tahun sejak konser terakhirnya pada 2017 lalu.

Pada 4 Desember, THEBLACKLABEL dan promotor lokal iMe Indonesia mengumumkan konser 'TAEYANG 2025 TOUR [THE LIGHT YEAR] IN JAKARTA' yang akan berlangsung pada 25 Januari 2025 di Beach City International Stadium Ancol.

Berikut adalah seatplan dan daftar harga untuk setiap kategori:

VVIP Numbered Seating: Rp3.750.000 (Soundcheck & Send-off)

VIP Standing: Rp3.000.000 (Soundcheck)

CAT 1 Standing: Rp2.750.000

Baca juga: Gegara Ini Lagu G-Dragon, Taeyang, Daesung 'HOME SWEET HOME' Tidak Lulus Sensor KBS

CAT 2 Numbered Seating: Rp2.550.000

CAT 3 Numbered Seating: Rp2.100.000

CAT 4 Numbered Seating: Rp1.700.000

CAT 5 Numbered Seating: Rp1.300.000

Harga tersebut belum termasuk pajak 10% dan biaya pemrosesan tiket. Sementara itu, penjualan tiket akan dibuka pada 9 Desember pukul 12:00 WIB melalui tiket.com.

Sementara itu, Taeyang telah memulai rangkaian tur 'THE LIGHT YEAR' di Seoul pada 31 Agustus dan 1 September, kemudian berlanjut ke Osaka, Tokyo, Hong Kong, Sydney, Melbourne, Kuala Lumpur, dan Taipei hingga akhir tahun 2024. Jakarta adalah kota pertama untuk tahun 2025 sebelum berlanjut ke Bangkok dan Makau pada Februari.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio