Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
SEVENTEEN Catat Penjualan 2,2 Juta Kopi dan Puncaki Chart iTunes dengan Album Baru
30 April 2024 14:30 | 1010 hits

DREAMERS.ID - SEVENTEEN kembali menambah rekor dengan album terbaiknya. Pada 29 April, boy group asuhan Pledis Entertainment ini merilis album '17 IS RIGHT HERE' dengan lagu utama 'MAESTRO'.

Menurut Hanteo Chart, album terbaru SEVENTEEN '17 IS RIGHT HERE' terjual dengan total 2.260.906 kopi pada hari pertama perilisannya saja dan mencapai ouncak chart album harian.

Di antara album K-pop terbaik sepanjang masa, '17 IS RIGHT HERE' milik SEVENTEEN mencatat penjualan hari pertama tertinggi. Mengingat ini adalah album berisi lagu-lagu hit terbaik mereka, penjualan dua juta adalah pencapaian yang luar biasa.

Baca juga: S.COUPS, WONWOO, dan VERNON SEVENTEEN Ciptakan Momen Spesial Bareng Carats di Jakarta

Respon penggemar secara global juga baik. Album baru ini menduduki peringkat pertama di iTunes Top Album Chart di 17 negara dan menempati peringkat ke-2 di Worldwide Album Chart.

Lagu utama ‘MAESTRO’ juga mencapai chart musik domestik dan internasional. 'MAESTRO' langsung menduduki posisiNo. 1 di iTunes Worldwide Song Chart segera setelah dirilis.

Lagu tersebut menduduki peringkat pertama di chart iTunes Top Songs di 32 negara, termasuk Spanyol, Indonesia, Filipina, Meksiko, Taiwan, Brasil, Ekuador, dan Singapura.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio