Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
BLACKPINK 'BORN PINK' Samai Rekor TWICE di Billboard 200
16 November 2022 10:00 | 615 hits

DREAMERS.ID - Dua bulan setelah dirilis, abum BLACKPINK 'BORN PINK' masih bertahan kuat di tangga lagu Billboard. Terbaru, album tersebut berhasil menyamai rekor album TWICE 'Between 1&2'.

Pada Selasa (15/11) waktu Amerika, Billboard mengungkapkan bahwa 'BORN PINK' menduduki peringkat No. 118 di tangga lagu Top 200 Albums untuk minggu yang berakhir pada tanggal 19 November, menandai minggu kedelapan berturut-turut album tersebut di tangga lagu.

'BORN PINK' sekarang menyamai rekor album 'BETWEEN 1&2' milik TWICE untuk album K-Pop wanita tahun 2022 yang bertahan lama tahun di Billboard 200, dengan kedua album menghabiskan total delapan minggu di chart sejauh ini.

Baca juga: Member BLACKPINK Bisa Dibayar Miliaran Rupiah untuk Sekali Posting di Instagram

BLACKPINK juga menjadi artis K-pop wanita kedua dalam sejarah yang memiliki lebih dari satu album yang bertahan selama delapan minggu di Billboard 200, setelah TWICE.

Album pertama BLACKPINK yang masuk tangga lagu selama delapan minggu adalah 'THE ALBUM', yang menghabiskan 26 minggu di Billboard 200 setelah dirilis pada 2 Oktober 2020.

Di luar Billboard 200, 'BORN PINK' tetap stabil di No. 34 di chart Top Current Album Sales dan No. 46 di chart Top Album Sales di minggu kedelapan di kedua chart.

Selain itu, lagu 'Pink Venom' naik kembali ke No. 10 di chart World Digital Song Sales minggu ini, menempati No. 44 di Global Excl. U.S dan No. 81 di Global 200. Sementara 'Shut Down' tetap kuat di No. 35 di Global Excl. U.S dan No. 66 di Global 200.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio