DREAMERS.ID - IU sukses menggelar konser solo 'The Golden Hour: Under the Orange Sun' selama dua hari pada akhir pekan lalu. Ia menjadi penyanyi wanita pertama yang menggelar konser di Jamsil Olympic Stadium Seoul.
'The Golden Hour: Under the Orange Sun' menjadi konser pertama IU setelah tiga tahun, sekaligus menjadi perayaan untuk ulang tahun debut ke-14 tahun yang jatuh pada 18 September, bertepatan dengan hari kedua konser.
Baca juga: Lebih dari 180 Orang Termasuk Mantan Teman Sekelas Jadi Terdakwa Atas Laporan IU
Menurut laporan Kpop Herald, konser 'The Golden Hour: Under the Orange Sun' sukses mengumpulkan sekitar 85 ribu penonton. Jamsil Olympic Stadium Seoul sendiri diketahui memiliki kapasitas 69 ribu orang.IU tidak hanya menghadirkan penampilan panggung yang memukau. Ia membuat penonton terkesima dengan pertunjukkan kembang api, drone yang membentuk wajah dirinya dan ikon UAENA, serta berkeliling ke area tribun penonton dengan balon udara.
Khususnya, penggemar dibuat tersentuh dengan sikap baik hati ibu IU yang memberikan bantalan pada bangku plastik di bagian festival. Bantalan itu dibawa pulang oleh penggemar sebagai souvenir.
(mth)