Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Album Terbaru Changmin TVXQ No. 1 iTunes di Berbagai Negara
14 Januari 2022 09:30 | 830 hits

DREAMERS.ID - Changmin TVXQ akhirnya resmi comeback solo setelah lama dinantikan dengan merilis mini album solo kedua bertajuk Devil, pada 13 Januari. Album tersebut mendapat sambutan baik dari penggemar sejumlah negara.

Pada 13 Januari KST, mini album Devil menduduki peringkat #1 di tangga album iTunes di 14 negara berbeda, segera setelah dirilis. Termasuk Jepang, Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Thailand, Singapura, Turki, Hong Kong, Filipina, Indonesia, Kolombia, Vietnam, Lithuania, Taiwan, dan Malaysia.

Baca juga: Masih Suasana Idul Fitri, Yunho dan Changmin TVXQ! Ikut Lebaran di Konser Jakarta

Changmin menampilkan total enam lagu dalam mini albumnya, yakni lagu utama Devil, Alien, Maniac, Fever, Dirty Dancing, dan Airplane Mode. Lagu-lagu terbaru ini menampilkan berbagai warna musik Changmin yang menjajal beragam genre.

Idola K-Pop generasi dua tersebut menghadirkan konsep kuat untuk comeback kali ini. Lagu utama Devil hadir dengan sentuhan rock yang sesuai dengan vokal Changmin yang memukau.

Dalam video musik Devil, Changmin melihat warna merah di hutan saat dia menemukan kekuatan gelap. Liriknya tentang menghadapi masa kelam dalam hidup. Terdapat pula gerakan tari yang teatrikal menggambarkan liriknya.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio