DREAMERS.ID - Setelah dilakukan uji coba pada awal tahun ini, fitur Direct Message (DM) Instagram akhirnya bisa dinikmati lewat desktop. Seperti diketahui, fitur DM selama ini hanya tersedia pada aplikasi Instagram di seluler.
Melansir Business Insider, Instagram terus meluncurkan fitur penting yang hingga kini terbatas pada aplikasi seluler ke pada desktop dan browser web, seperti DM. Namun juru bicara Instagram mengatakan bahwa fitur tersebut belum tersedia untuk seluruh komunitas global.
Baca juga: Jung Ho Yeon Resmi Jadi Aktris Korea dengan Followers Instagram Paling Banyak
Mengakses DM Instagram melalui desktop akan menjadi tambahan yang disambut baik untuk influencer, merek, dan lainnya yang sangat bergantung pada pesan langsung secara teratur. Namun, hingga kini pengguna masih belum dapat melakukan obrolan video melalui Instagram, yang saat ini dapat dilakukan melalui DM di aplikasi seluler.DM melalui browser sama seperti halnya di seluler, di mana pengguna dapat membuat grup baru atau memulai obrolan dengan seseorang baik dari layar DM atau halaman profil. Pengguna juga dapat mengetuk dua kali untuk menyukai pesan, berbagi foto dari desktop, dan melihat jumlah total pesan yang belum dibaca.
Saat membuka laman instagram.com di laptop atau komputer, pengguna akan mendapati ikon di kanan atas yang terlihat seperti pesawat kertas, ikon yang sama untuk DM di aplikasi seluler Instagram. Jika diklik, ikon tersebut untuk memunculkan DM, dan dari sana, pengguna dapat membaca dan merespons DM, berbagi foto, dan memulai obrolan baru.
(fzh)