Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Jelang Peluncuran, Samsung Mulai Ungkap Smartphone Lipatnya
06 November 2018 12:00 | 4782 hits

DREAMERS.ID - Rencana Samsung untuk merilis smartphone lipat pertamanya di tahun ini nampaknya akan benar-benar terwujud. Pasalnya, vendor asal Korea Selatan tersebut baru saja memberikan bocoran yang mengindikasikan akan mengungkap ponsel lipat tersebut.

Dalam akun Facebok resminya, Samsung memasang foto profil baru yang diduga menjadi bocoran perangkat baru mereka. Foto tersebut memang tidak memperlihatkan gambar sebuah ponsel, melainkan tulisan Samsung yang dilipat.

Baca juga: TXT Umumkan Rilis Lagu Kolaborasi dengan Samsung 'Open Always Wins'

Lewat foto tersebut Samsung seolah melakukan pemanasan sebelum mengumumkan soal ponsel lipatnya itu. Rencananya mereka akan mengungkap jagoan terbarunya ini pada perhelatan Samsung Developer Conference yang dihelat 7 November mendatang.

Menurut rumor yang beredar, ponsel lipat Samsung bakal bernama Galaxy F, di mana F sendiri berarti mengacu kata foldable atau lipat. Melansir dari Detik, Samsung dikabarkan menggandeng Google untuk memodifikasi Android agar maksimal digunakan di perangkat layar lipat. Sehingga memberikan pengalaman yang berbeda bagi pengguna nantinya.

Galaxy F memiliki dua layar, layar dalamnya berukuran 7,3 inch, sementara layar luarnya 4,6 inch. Ketika dilipat, layar yang lebih besar tidak aktif. Namun semua isi ponsel dapat diakses pada layar lebih kecil. Ini menunjukan bahwa Galaxy F bisa digunakan tablet sekaligus smartphone.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio