Puncak Suroloyo berada di sepanjang Yogyakarta dan Jawa Tengah. Destinasi wisata yang satu ini tepatnya berada di Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta dan merupakan titik tertinggi di Perbukitan Manoreh.
Untuk mencapai ke Puncak Suroloyo, kalian harus mendaki lebih dari 200 anak tangga. Meskipun lelah karena harus menaiki 200 anak tangga, lelah kalian akan terbayar begitu sampai di Puncak Suroloyo ini, karena di sini menawarkan pemandangan yang mengagumkan.
Dari ketinggian lebih dari 1000 mdpl, pada saat cuaca cerah, kalian akan melihat empat gunung yaitu Sindoro, Sumbing, Merbabu, dan Merapi, serta Candi Borobudur dari kejauhan. Gunung-gunung tersebut Nampak seperti menyembul diantara lautan kabut putih.