DREAMERS.ID - Kepopuleran kartun dari Disney memang telah mendunia dan disukai banyak orang, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa. Namun, bila biasanya kartun Disney terkenal dengan gaya hidup yang a la Eropa atau Western, seorang seniman berhasil membuat gambar bertema kartun Princess Disney dengan sentuhan Korea yang tak kalah menarik.
Seorang ilustrator asal Korea, Wooh Nayoung berhasil menarik perhatian netizen setelah mengunggah sebuah gambar salah satu kartun karya Disney, ‘Beauty and the Beast’. Menariknya, gambar tersebut tampak sedikit asing karena terasa dengan setuhan Asia tepatnya Korea yang kental.
Baca juga: Tampilan Perdana H.E.R. dan Josh Groban di Beauty and the Beast
Seperti diketahui, belum lama ini Disney baru saja merilis film live action dari ‘Beauty and the Beast’. Bersama CGV Korea, Disney mengajak kerja sama Woo Nayoung dalam membuat sebuah poster ilustrasi dengan gaya berbeda hingga menghasilkan poster tersebut.Meski poster tersebut guna keperluan promosi film, namun, Woo Nayoung memang mangaku cukup suka dalam membuat karya dengan tema tradisional namun tetap dengan sentuhan modern berupa ilustrasi digital yang halus dan detail.
Beberapa kartun Disney yang pernah ia buat antara lain 'Alice's Adventures in Wonderland', 'Snow White', 'The Little Mermaid', 'The Frog Prince', hingga 'Red Riding Hood' dan 'The Wild Swans'.
(nnd)