Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Indonesia Fashion Week 2013 Siap Digelar
06 Februari 2013 06:00 | 2287 hits

Ada kabar baik bagi kalian para pecinta fesyen! Setelah sukses diadakan pada Februari 2012 lalu, Indonesia Fashion Week (IFW) akan kembali hadir di Jakarta pada tanggal 14 hingga 17 Februari mendatang. Are you ready?

Untuk kedua kalinya, Asosiasi Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) akan menghadirkan lagi pekan mode yang digagas sebagi gerakan memajukan potensi kreatif Indonesia. Bertempat di Jakarta Convention Centre, IFW 2013 tak hanya menyuguhkan fashion show, tapi juga pameran, berbagai seminar dan talk show, serta kompetisi mode. Wah, seru!

Pada IFW tahun ini, terdapat empat tema berbeda setiap harinya: Cocktail/Evening Wear, Muslim Wear, Men's and Urban Wear, serta Casual Cutting Edge. 208 desainer dipastikan menjadi bagian dari pagelaran tiap tema tersebut, di antaranya, Ivan Gunawan, Ardistia New York, Sebastian Gunawan, Poppy Darsono, Samuel Watimena, dan banyak lagi.

Sementara itu, pameran fesyen akan diisi lebih dari 503 merk yang mengusung kreativitas khas Indonesia. Terdiri dari zona women’s & men’s wear, kids wear, aksesori, tekstil, muslim wear, starting point, concept point, dan green point.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, serta Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah turut menyokong pelaksanaan IFW 2013 ini. Mereka akan merilis tiga strategi pencapaian ekonomi kreatif yang terangkum dalam “Blue Print Ekonomi Kreatif Fashion”.

Hal tersebut tentu bukan tanpa alasan. Pada konferensi pers yang digelar Selasa (5/2), Sapta Nirwandar dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berujar, “industri kreatif khususnya fashion memberi kontribusi pada PDB sebesar 9%. Ini menjadi sumbangsih besar bagi kemajuan perekonomian kita.”

IFW 2013 juga akan dijadikan batu loncatan tersendiri demi terwujudnya Indonesia sebagai salah satu pusat mode dunia pada tahun 2025. Hal itu diamini Paco De Jaimes dari World Fashion Organization serta Daniel Mananta selaku face of Indonesia Fashion Week.

Event wajib bagi para fashionista yang ingin berkontribusi memajukan mode dan industri kreatif bangsa. See you there, Dreamers!

(msy)

Baca juga: 5 Tips Fashion Ala Girl Group K-Pop Agar Terlihat Langsing

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio