Image source: olahraga
Demi menjaga kebugaran tubuh, kita memang perlu berolahraga dengan teratur. Namun, tak hanya bermanfaat untuk fisik dan mental, menurut sebuah studi menemukan bahwa olahraga dapat mengurangi gejala kurangnya perhatian dan hiperaktivitas dan mengarah pada kinerja kognitif yang lebih baik.
Selain itu, olahraga secara konsisten juga akan membuat wajah awet muda, meningkatkan kualitas tidur hingga memberikan energi sepanjang hari. Ada berbagai bentuk oahraga yang bisa dilakukan setiap harinya, misalnya berlari, berenang atau jika kamu adalah tipikal orang yang suka ketenangan, mungkin bisa mencoba olahraga yoga dan hiking yang dapat berhubungan dengan alam.