Image source: cindynord
Meski masih banyak yang menjualnya hingga hari ini, ternyata candy cane telah populer selama lebih dari 3 abad. Menurut cerita umum, candy cane diciptakan agar anak-anak yang berada di dalam gereja ketika Misa Natal dimulai menjadi lebih tenang dan tidak berisik. Permen ini dikabarkan dibuat seperti tongkat gembala.
Namun, menurut pemerhati agama Kristiani menganggap bahwa warna putih yang berda di dalam batang permen merupakan lambang dari kesucian Yesus. Warna merahnya berasal dari merahnya darah. Dan bentuknya yang menyerupai huruf J sebagai inisial nama Jesus.