Biasanya, para traveler memilih untuk melakukan penerbangan dengan transit dengan harapan menghemat biaya. Memang, tapi tahukan kamu jika penerbangan jarak jauh dengan transit itu sangat membuang waktu?
Apalagi jika harus transit berkali-kali yang memungkinkan adanya delay di penerbangan selanjutnya. Tidak menutup kemungkinan kamu malah harus menginap satu hari seperti yang biasa terjadi di maskapai biaya rendah.
Jika ada budget lebih, cobalah untuk melakukan penerbangan non-stop. Bedakan juga antara penerbangan ‘direct’ dan ‘non-stop’. Sering dikira sama, penerbangan ‘direct’ kadang tetap berhenti di satu daerah walau penumpang tidak harus turun pesawat. Sedangkan penerbangan ‘non-stop’ tidak akan mendarat hingga tujuan akhir.