Salah satu jenis pasta ini sering disebut sebagai "kupu-kupu pasta". Dalam bahasa Italia, farfalla memang berarti kupu-kupu. Bentuk pasta ini sangat unik seperti kupu-kupu dengan ujung bergerigi. Farfalle sering disajikan bersama salad atau sajian utama dengan saus creamy. Bisa juga diolah dengan saus ringan seperti minyak zaitun, keju dan mentega. Pada awal kemunculannya, Farfalle memiliki beberapa ukuran tapi tetap berbentuk dasi.
(nnd)