Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Hindari Konsumsi Makanan Ini Jika Tak Ingin Flu Semakin Parah
29 Desember 2015 18:01 | 1893 hits

DREAMERS.ID - Meski sudah memasuki musim hujan, tapi kadang cuaca masih tidak menentu. Hal ini membuat tubuh lebih mudah terserang penyakit seperti flu. Tak hanya itu, musim liburan seperti saat ini juga membuat risiko terserang penyakit lebih besar.

Upaya pencegahan dari terserangnya flu mungkin bisa dilakukan dengan meminum vitamin, banyak minum air serta rajin mencuci tangan. Tapi jika sudah terlanjur terkena flu, kita bisa saja menyembuhkannya dengan minum obat atau beristirahat.

Tapi tahukah kamu Dreamers kalau ada beberapa makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari saat kamu menderita flu? Yap, makanan dan minuman ini ternyata bisa memperparah flu lho! Berikut beberapa di antaranya seperti dilansir laman Prevention.

1. Soda, jus, dan makanan/minuman manis lainnya

Minuman atau makanan yang mengandung banyak gula bisa meyebabkan peradangan yang dapat melemahkan sel darah putih dalam melawan infeksi yang dialami tubuh, kata Alissa Rumsey, seorang ahli gizi dan juru bicara di  Academy of Nutrition and Dietetics.

Baca juga: Jangan Sampai Salah, Ini Cara Membedakan Flu Biasa dengan Covid-19

Untuk minuman, sebaiknya pilih teh jahe atau air kelapa tanpa gula. Sedangkan untuk makanan, kamu bisa mengkonsumsi buah.

2. Produk olahan susu

Produk olahan susu seperti susu, yogurt, dan sejenisnya memang bagus untuk kesehatan. Tapi saat tubuh terserang flu, sebaiknya hindari mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung produk ini, karena susu dapat menyebabkan lendir yang ada ditenggorokan semakin parah.

3. Karbohidrat olahan

Roti panggang atau biskuit yang terbuat dari karbohidrat olahan sama halnya dengan sda dan jus yang mudah dipecah menjadi gula. Gula ini membuat tubuh lebih sulit untuk melawan infeksi dan membuat flu yang diderita tak kunjung pergi. Jika kamu benar-benar ingin makan roti, sebaiknya pilih roti gandum.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
15 November 2024 12:00
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio