Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Pasca Asian Games 2018, Menpora Targetkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade
22 Oktober 2015 11:58 | 2467 hits

DREAMERSRADIO.COM - Indonesia pada tahun 2018 mendatang dijadwalkan akan menjadi tuan rumah gelaran Asian Games yang akan dilangsungkan di tiga provinsi yang berbeda. Sejumlah persiapan pun mulai dilakukan oleh pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemudan dan Olahraga.

Tak hanya Asian Games 2018, Menpora Imam Nahrawi mengatakan bahwa Indonesia juga harus mulai mempersiapkan diri untuk bisa menjadi tuan rumah Olimpiade di masa yang akan datang berikut persiapannya.

Hal ini disampaikan oleh Menteri Imam di sela-sela agenda rapat kerjanya dengan Komisi X DPR-RI di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta pada Rabu (21/10) kemarin. Menurutnya, persiapan untuk gelaran Asian Games 2018 juga sudah seharusnya dipersiapkan untuk menjadi tuan rumah Olimpiade.

Baca juga: Insiden Pengeroyokan Suporter Indonesia, Akhirnya Kemenpora Malaysia Minta Maaf

“Kita tidak semata-mata Asian Games saja. Asian Games hanya batu loncatan. Tetapi kita ingin sesuatu yang besar di masa yang akan datang sehingga ketika ada kepercayaan dari federasi internasional. Semisal tuan rumah Olimpiade kita sudah siap dari sekarang, jauh ke depan kita pikirkan,” katanya seperti dikutip Kompas.Com.

“Kita akan libatkan pihak swasta untuk sokongan dana semua ini demi kepentingan negara, harga diri bangsa. Kita ingin adanya BUMN Keolahragaan agar venue yang akan menjadi kebanggaan nasional dapat dikelola dengan baik,” pungkasnya.

Dalam rapat kerja tersebut, salah satu agenda yang dibahas adalah soal pengajuan dana rencana renovasi kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk Asian Games 2018 yang jumlahnya mencapai Rp, 1.5 Trilyun. Namun hingga saat ini, Badan Anggaran DPR-RI baru menyutuji sepertiganya atau sekitar Rp, 500 Juta.

(Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio