Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Rossi Tak Dapat Pelajaran Apapun dari Ducati
27 November 2012 19:28 | 3159 hits

Nama Valentino Rossi sempat berkibar di dunia Moto GP ketika dirinya menunggangi Yamaha, namun setelah bergabung bersama Ducati selama dua musim, Rossi mengaku tak mendapat pelajaran apapun dari Ducati. Kini ia pun akan kembali bergabung dengan Yamaha pada musim depan.

Sebelumnya, Rossi memutuskan hirah ke Ducati pada 15 Agustus 2012 dari Yamaha, berbekal 79 kemenangan selama sebelas musim. Sayangnya The Doctor tak sekali pun memenangkan balapan selama dua musim membela pabrikan asal Italia tersebut.

Pada musim ini, Rossi hanya mampu bertengger di posisi keenam klasemen akhir pembalap dengan 163 angka.

“Banyak orang bilang Anda akan lebih kuat usai melewati masa sulit. Tapi, Ducati tak mengajarkan saya apapun,” ungkap Rossi seperti dilansir dari Autosport.

“Tentu saja saya sangat kecewa dengan hasil yang saya dapat di Ducati. Saya kesal tidak bisa mengangkat performa motor dan menjadikannya juara. Saya tak perlu merasakan dua musim yang sulit. Tapi, saya rasa hal itu bakal berguna bagi saya untuk meraih kesuksesan di tahun-tahun mendatang bersama Yamaha,” terangnya.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio