DREAMERSRADIO.COM - Jam tangan pintar buatan ASUS yang telah dirilis di Taiwan berkodenama VivoWatch, akan masuk ke pasar Indonesia pada tahun ini.
"Di Indonesia mungkin kuartal tiga atau kuartal empat tahun ini," kata Country Manager Asus Indonesia Willy Halim usai peluncuran produk ASUS di Jakarta, baru-baru ini.
Namun, ia tak bisa memastikan harga jual VivoWatch untuk pasar Indonesia. Ia hanya memprediksi harganya tidak akan jauh berbeda dengan Taiwan.
Baca juga: Asus Luncurkan Tiga Varian Smartphone Zenfone 4 Selfie, Apa Bedanya?
"Harusnya harganya mirip-mirip dengan yang di sana. Di sana dijual kisaran 100 hingga 200 dolar AS," katanya.Berbeda dengan ZenWatch yang telah diluncurkan ASUS beberapa waktu lalu, VivoWatch merupakan perangkat smartwatch yang lebih fokus pada kesehatan, antara lain pemindaian detak jantung, kalori, jarak yang ditempuh saat berolah raga, dan kualitas tidur.
Jam tangan pintar ini juga memiliki fitur khusus untuk mencegah serangan jantung saat berolah raga. VivoWatch akan memberikan peringatan saat pemakainya berolah raga terlalu berlebihan.
"Di sana peminatnya sangat banyak, sementara produksinya terbatas, sehingga warga Indonesia harus bersabar menantinya," ujar Willy. [tar]