Menyajikan buah jeruk saat Imlek dikatakan dapat membawa kekayaan dan keberuntungan. Menurut Chinese Culture Center of San Francisco, tradisi ini berasal dari pengucapan kata “emas” dan “jeruk” dalam bahasa Cina yang terdengar sama. Sedangkan “jeruk keprok” dalam bahasa Cina terdengar seperti “keberuntungan” dalam bahasa Cina.
Akan lebih baik jika jeruk masih memiliki daun, karena daun melambangkan umur panjang namun jangan mengelompokkannya empat buah jeruk karena angka tersebut dikaitkan dengan kematian.