Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Hyperlapse Jadi Fitur Video Timelapse Terbaru di Instagram!
27 Agustus 2014 23:00 | 2803 hits

DREAMERSRADIO.COM - Aplikasi berbagi foto favorit banyak orang saat ini, Instagram baru-baru ini kembali merilis sebah fitur baru yang memungkinkan para penggunanya menghasilkan sebuah karya visual yang mengesankan.

Setelah beberapa waktu lalu mereka mengaktifkan fitur berbagi video untuk durasi selama 15 detik, kali ini Instagram merilis fitur pendukung baru untuk berbagi video yang diberi nama Hyperlapse. Fitur tersebut akan membuat penggunanya dapat membuat video timelapse.

Dilansir dari Digital Spy, fitur bebas biaya tersebut dirilis oleh Instagram pada Senin (25/8) lalu. Dari video preview yang dirilis, terlihat pengguna dapat membuat video timelapse tanpa aplikasi tambahan diluar Instagram. Tak hanya itu, pengguna pun bisa langsung menyimpan dan mengunggah hasil karya mereka ke Instagram.

Yang cukup menarik dari Hyperlapse jika dibandingkan dengan aplikasi pembuat video timelapse lainnya adalah cara penggunaannya yang tidak memerlukan bantuan tripod atau tempat stabil. Hasil dari video timelapse dari Hyperlapse ini akan tetap terlihat bagus jika direkam sambil bergerak.

Baca juga: Jung Ho Yeon Resmi Jadi Aktris Korea dengan Followers Instagram Paling Banyak

Sayangnya, fitur Hyperlapse ini baru bisa digunakan oleh pengguna Instagram di perangkat iPhone saja. Hal ini tentunya juga menjadi pertimbangan karena sejauh ini baru kamera iPhone yang menunjang fitur Hyperlapse tersebut.

Mereka sendiri baru akan mencoba menerapkannya di perangkat lain seperti yang berbasis Android dan Windows setelah melihat respon dari para pengguna setelah mereka mengunduh dan menggunakannya.

Waah.. Dreamers mungkin ada yang ingin mencoba Hyperlapse? ^^ (Syf)

 

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio