Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Andromax C2 dan G2 Jadi Seri Ponsel Pintar Terbaru dari Smartfren!
19 Juni 2014 18:00 | 7330 hits

DREAMERSRADIO.COM - Tingginya jumlah pengguna ponsel pintar di Indonesia ternyata membuat banyak produsen berlomba-lomba mengeluarkan produk terbaiknya agar mendapatkan tempat baru diantara penggemar teknologi.

Salah satunya, adalah seperti yang dilakukan oleh produsen ponsel pintar yang cukup digemari oleh sejumlah anak muda di Indonesia, Smartfren. Untuk memberikan pengalaman menggunakan ponsel pintar yang berbeda dari merk lainnya, baru-baru ini Smartfren pun merilis seri terbarunya.

Perusahaan penyedia jasa layanan telekomunikasi yang berbasis teknologi canggih CDMA EV-DO Rev. B Fase 2 PT Smartfren Telecom, Tbk., kembali merilis empat produk smartphone terbarunya. Dua diantaranya yaitu Smartfren Andromax C2 dan Smartfren Andromax G2.

Kedua seri tersebut dihadirkan Smartfren untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap smartphone multimedia yang canggih dengan dukungan fitur terkini dan harga terjangkau. Kesemua smartphone tersebut telah mendapat dukungan paket data dan konektivitas EV-DO dari Smartfren.

"Kami bangga dengan pencapaian pada kuartal pertama tahun ini yang menempatkan Andromax sebagai salah satu smartphone terlaris di tengah kompetisi dengan vendor ponsel asing. Untuk itu, kini kami kembali meluncurkan beberapa varian terbaru dari Andromax, mulai dari seri C2, G2, i3 dan i3S,” ujar Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren.

Untuk seri C2, Smartfren menghadirkan desain terbaru yang lebih elegan. Sementara untuk prosesor, Smartfren juga memperbaharui Andromax C2 menggunakan prosesor Snapdragon Dual Core 1,2 GHz Cortex A7, perangkat grafis Adreno 302, memori internal sebesar 4 GB.

Baca juga: Layanan Bolt Dihentikan, Pelanggan Dapat Internet Gratis dari Operator Lain

Hadir dengan perangat Android 4.3 Jelly Bean, Smartfren Andromax C2 dipastikan akan mampu memberikan kepuasan bagi kamu yang suka main game karena juga dilengkapi dengan Dolby Digital Plus dan Snapdragon Audio Plus.

Soal harga, kamu nggak perlu khawatir karena hanya dengan Rp. 649.000,- (termasuk PPN) bersama kartu perdana Smartfren, kamu sudah bisa menikmati semua keunggulan yang ada di Smartfren Andromax C2 ini!

Sementara untuk seri Andromax G, yang beberapa waktu lalu baru saja memperoleh Selular Award 2014 sebagai The Best Entry Level Smartphone, meluncurkan varian Andromax G2 yang telah membenamkan spesifikasi yang tidak kalah menarik.

Prosesor yang digunakan adalah Snapdragon Quad Core 1.2GHz Cortex A7 dengan perangkat grafis Adreno 302, internal memory sebesar 4GB dengan 512MB RAM serta sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean. Selain itu Andromax G2 juga menggunakan layar 4,5 inchi FWVGA atau lebih besar dibandingkan dengan seri pendahulunya dan juga dua kamera berkualitas 5 MP dan 1,3 MP. Andromax G2 mempunyai baterai dengan kapasitas sebesar 1750 mAH.

Andromax G2 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu putih, hitam, dan biru serta ditawarkan dengan harga Rp. 899.000,- (termasuk PPN) bersama kartu perdana Smartfren dan pengguna langsung mendapatkan paket gratis data 600 MB selama 7 hari.

Yuk, tunggu apa lagi, Dreamers! Buruan beli Smartfren Andromax C2 dan Smartfren Andromax G2 sekarang juga! ^^ (Adv/Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio