Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Ini Dia Pebasket Gay Pertama di NBA!
26 Februari 2014 16:00 | 3124 hits

DREAMERSRADIO.COM - Jason Collins membuat sejarah baru dengan menjadi pemain yang secara terbuka mengaku sebagai gay dan tetap diijinkan bermain untuk klub NBA. Collins memperkuat klub barunya, Brooklyn Nets menghadapi Los Angeles Lakers hanya beberapa saat setelah Nets mengontraknya untuk 10 hari.

Ini merupakan kali pertama penampilan Collins yang telah bermain di NBA selama 13 musim sejak ia mengaku secara terbuka tentang orientasi seksualnya pada April lalu. Pengakuannya dikeluarkan setelah ia tidak lagi dikontrak klub lamanya, Washington Wizards.

Saat menghadapi media sebelum pertandingan dimulai, Collins mengatakan perhatian utamanya saat ini adalah membuktikan ia masih layak bermain di NBA.  "Saya tidak ada waktu untuk berpikir soal sejarah saat ini," kata Collins dilansir AFP.

Baca juga: Fokus Pada Karir Basketnya, Nick Young Sudah Move On dari Iggy Azalea?

Manajer Nets, Billy King mengatakan keputusan merekrut Collins semata merupakan keputusan berdasar teksnis bola  basket. "Dengan pengalaman dan tinggi tubuhnya, kami anggap ia layak untuk dikontrak dalam 10 hari," kata King.

Nets memang membutuhkan pemain bertubuh tinggi sejak kehilangan Reggie Evas ke Sacramento Kings pekan lalu. Mereka memilih Collins setelah Glen Davis mengisyaratkan bergabung dengan Los Angeles Clippers.

Hmm.. bagaimana menurutmu, Dreamers? (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio