Ketika kepemilikan AirAsia Jepang berpindah ke All Nippon Airways, maskapai penerbangan ini mengubah namanya jadi Vanilla Air. Vanilla adalah nama yang biasa kamu temukan pada es krim atau minuman, jadi mungkin agak aneh ketika mendengar maskapai penerbangan memilih nama ini. Namun, menurut Tomonori Ishii, presiden AirAsia Jepang, nama ini dipilih karena hampir semua orang menyukai vanilla. Setuju, Dreamers?