Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Galaxy Note 3, Gunakan RAM 3 GB Pertama Kali
07 Juli 2013 03:00 | 2377 hits

DREAMERSRADIO.COM - Kabar tentang Galaxy Note 3 besutan Samsung memang membuat pencinta gadget penasaran.  Tapi kali ini kabar terbaru tentang hardware yang diusung oleh phablet tersebut. Dari bocoran yang ada, kabarnya perangkat ini akan dibenamkan RAM dengan kapasitas yang besar hingga 3 GB.

Bocoran dari Slashgear memang membuat banyak orang terkejut. Namun jika kabar tersebut benar, maka Galaxy Note 3 akan menjadi perangkat mobile pertama yang dibekali dengan kapasitas RAM 3 GB dan tergolong sangat besar.

Baca juga: Akhir Januari, KitKat Sambangi Galaxy S4 dan Note 3 di Prancis

Sekedar catatan, perangkat-perangkat ponsel pintar dan phablet premium yang beredar belakangan ini umumnya menggunakan RAM berkapasitas 2 GB. Sementara itu, layar Galaxy Note 3 diprediksi memiliki ukuran 59,9 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080) dengan jenis panel display super Amoled.

Ukuran tersebut lebih besar setengah inci dari pendahulunya, Galaxy Note 2, yang memiliki bentang layar 5,5 inci. Adapun Galaxy Note pertama yang diluncurkan pada 2011 lalu mengusung layar 5,3 inci. Body Galaxy Note 3 diduga sedikit lebih langsing dari pendahulunya. Apabila Galaxy Note 2 memiliki bobot 182 gram, Galaxy Note 3 sedikit lebih ringan dengan 180 gram dengan ketebalan 8 mm.

Sama seperti Galaxy S4, akan ada dua versi Galaxy Note 3 yang diluncurkan ke pasaran. Di pasaran tertentu, perangkat ini akan dipersenjatai prosesor Qualcomm Snapdragon 800 quad-core. Adapun di pasaran lainnya, akan menggunakan prosesor buatan Samsung sendiri Exynos 5 Octa SoC.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio