Saat belajar memang paling tak enak jika dalam keadaan lapar. Namun jangan khawatir Dreamers, karena ada peralatan belajar yang kini bisa dimakan, yaitu sebuah lampu belajar! Seorang desainer asal New York telah merancang sebuah lampu yang tidak hanya berfungsi untuk menerangi tetapi juga bisa dimakan. Kok bisa?
Lampu belajar yang bisa dimakan ini terbuat dari glycerine dan agar-agar, yaitu kandungan gelatin yang diperoleh dari ganggang merah dan polysaccharides. Setelah lampu LED dijung lampu tersebut dicopot, lampu tersebut tinggal direndam di air bersih selama satu untuk memperlembut tekstur lampu, yang akan seperti permen jelly.
Baca juga: Penampakan Burger Unik Berbentuk Virus Corona
Produk unik ini dirancang oleh Victor Vetterlein, seorang warga New York, AS dan memberikan produk tersebut dengan nama Bite Me. Lampu ini bukan hanya hiasan yang bisa dimakan, tetapi juga tetap mempertahankan fungsi menerangkan.
“Saat lampu tak berguna dan tak diinginkan lagi, kabel dan lampu LED bisa dilepaskan dan tersisa badan lampu yang bisa dimakan atau diletakkan di taman sebagai kompos,” jelas Victor. Bite Me tersedia dalam berbagai macam rasa, diantaranya cherry, jeruk, apel, dan blueberry. Kabarnya lampu unik ini akan mulai dijual ke pasaran dalam waktu dekat, namun belum dapat diketahui akan dibanderol dengan harga berapa.