Bagi para pencinta game, pada masa yang akan datang sepertinya tidak lagi harus menggunakan konsol khusus. Pasalnya perangkat tablet pun telah bisa mengalahkan konsol game Playstation 3. Hal tersebut diungkap oleh eksekutif Nvidia dengan adanya chip Tegra generasi berikutnya dari perusahaan tersebut.
Dilansir dari Huffingtonpost, chip yang diungkap merupakan Tegra dengan kode nama Logan yang dilengkapi core grafis Kepler atau seperti yang digunakan kartu grafis PC seri GeForce 600 saat ini. Menurut roadmap Nvidia, chip ini akan diberi nama Tegra 5 yang akan dirilis tahun depan.
Dalam sebuah pertemuan investor minggu lalu, CEO Nvidia Jen-Hsun Huang memberikan bukti dari klaim itu dalam bentuk perbandingan kualitas grafis tablet teraktual (iPad generasi keempat dengan prosesor A6X) dengan chip Tegra masa depan tersebut.
Huang menyebut iPad bisa menjalankan game dengan kualitas grafis setara dengan game lawas tahun 1999. Sedangkan ia mengklaim chip Tegra 5 sanggup menjalankan game PC kelas atas seperti Battlefield 3 lengkap dengan penampilan efek visual canggih.