Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Grafis Penentu Keunggulan Video Game
15 April 2013 15:07 | 1599 hits

Perkembangan industri komputer telah mengangkat perkembangan industri game, apalagi ditambah dengan hadirnya konsol game generasi terbaru beberapa vendor yang memanaskan persaingan. Namun CEO Crytek, Cevat Yerli menganggap keunggulan video game 60% dari kualitas grafis.

Tak hanya itu, Yerli pun menjelaskan sebuah permainan terdiri dari beberapa elemen yang saling melengkapi. Beberapa elemen penting diantaranya grafis permainan, audio pada permainan, kualitas cerita, hingga genre gameplay yang dimunculkan pada permainan.

Meski elemen tersebut penting, namun Crytek menganggap segi grafis merupakan elemen dengan kontribusi yang paling besar dalam sebuah judul permainan. Yerli bahkan mengklaim dalam sebuah permainan, sisi grafis memiliki kontribusi hingga 60 persen.

“Grafis seperti bayangan, petir, pencahayaan, dan lainnya mampu memberikan kesan dengan emosi berbeda bagi para gamer. Kombinasi dari ketiga efek tersebut jika dipadukan dengan grafis terbaik akan membawa para pemain merasakan dunia dalam game secara nyata,” ungkap Yerli seperti dilansir dari Softpedia.

“Banyak orang yang menganggap grafis bukanlah hal penting bagi permainan, cobalah game Crysis dan ceritakan pada saya alasan grafis tidak begitu penting bagi sebuah permainan,” terang Yerli.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio