Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
5 Makanan Lezat Khas Musim Gugur di Korea Selatan
18 November 2021 14:45 | 1119 hits

DREAMERS.ID - Selain cuaca dan suasana yang berubah pada musim gugur, Korea Selatan juga punya makanan atau minuman khas yang biasanya akan lebih banyak dikonsumsi saat itu. Apakah itu hanya sebagai camilan atau menu makan besar. 

Berikut ini beberapa makanan lezat khas musim gugur dari berbagai negara yang bisa kamu dapatkan di Korea Selatan, dilansir dari Visit Seoul.

1. Kesemek

Buah kesemek berwarna oranye akan lebih sering dimakan saat musim gugur. Kesemek memiliki vitamin mineral dan nutrisi lainnya untuk mencegak flu dan pemulihan dari kelelahan. Namun jika mengkonsumsi berlebihan dapat menyebabkan penurunan fungsi sistem pencernaan.

Biasanya kesemek disajikan dengan cara dikeringkan dengan matahari, dipanggang dengan oven, atau digoreng terlebih dahulu. Selain dijadikan cemilan, kesemek bisa dibuat menjadi latte, smoothie, cuka dan lainnya. Kudapan ini populer juga dikalangan anak-anak. 

2. Ganjang Gejang atau Kepiting Saus Kedelai

Kepiting saus kedelai atau ganjang gejang adalah makanan populer dari Korea Selatan. Warga lokal menyebut hidangan kepiting mentah yang dimarinasi ini sebagai pencuri nasi, karena kamu tidak akan dapat berhenti makan begitu menyantapnya.

3. Ikan Gizzard Shad

Baca juga: Menyusuri Indahnya Hutan Musim Gugur Hwadam Botanic Garden dengan Monorail

Ikan Gizzard Shad juga menjadi makanan khas musim gugur yang populer di Korea Selatan. Banyak yang menyebutkan jika rasa dari makanan itu sangat gurih dan teksturnya kenyal.

Biasanya disajikan dengan cara dipanggang atau sebagai sashimi. Ikan ini memiliki tulang yang sangat lunak jadi jika memakannya sekaligus akan lebih lezat. Kalau dipanggang, tentu lebih enak dimakan pakai nasi panas ya, Dreamers!

4. Ikan Layur

Setiap musim gugur, ikan cutlass atau layur menjadi santapan yang paling direkomendasikan karena dikenal dengan rasanya sangat gurih. Salah satu tempat yang menyajikan makanan ini yaitu di Pasar Namdaemun.

Tempat ini menawarkan galchi jorim atau ikan layur rebus dengan bumbu merah. Biasanya, pedagang akan menyajikan galchi jorim bersama nasi panas, lobak rebus, rumput laur, telur lembut dan banyak lagi. Kombinasi rasa ini sangat cocok disantap saat cuaca dingin.

5. Teh Pir Asia

Saat musim gugur memang pas untuk meminum teh sambil bersantai di rumah. Di Korea Selatan ada teh jahe yang dicampur dengan pir Asia, kurma dan madu. Pir Asia menghasilkan banyak manfaat kesehatan dan baik diminum saat pandemi seperti ini.

Teh jahe ini dikatakan dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan sirkulasi darah untuk menjaga tubuh tetap hangat, sekaligus mengurangi batuk dan pilek. Selain itu juga bisa memberikan dorongan kekebalan yang bagus dan bermanfaat bagi paru-paru dan saluran udara.

(rzlth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio