Dreamland
>
Film
>
Article

Review Kingdom: Ashin of the North, Harga Mahal dari Pengkhianatan

23 Juli 2021 15:15 | 3296 hits

DREAMERS.ID - Episode spesial Kingdom: Ashin of the North akhirnya resmi tayang di Netflix pada 23 Juli 2021. Cerita yang fokus mengenai karakter Ashin ini sudah sangat dinantikan, karena mengisahkan asal usul tanaman kebangkitan yang menyebabkan kekacauan di serial Kingdom musim pertama dan kedua.

Kingdom: Ashin of the North dibuka dengan legenda fiksi mengenai suku-suku yang tinggal di wilayah utara Joseon, salah satunya suku Jurchen yang terpinggirkan tetapi sangat setia pada Joseon. Kemudian Ashin muda (Kim Si Ah) secara tidak sengaja menemukan tanaman kebangkitan di area terlarang, Pyesa-gun.

Di area itu pula, tentara penjaga dari kerajaan menemukan banyak jasad manusia. Utusan kerajaan, Min Chi Rok (Park Byung Eun) memalsukan penyebab kematiannya, dan mengutus ayah Ashin pergi ke wilayah tetangga untuk menyebarkan cerita bahwa mereka tewas diserang harimau.

Nasib malang, ayah Ashin beserta penduduk kampungnya menjadi kambing hitam. Ashin pulang dari Pyesa-gun mendapati seluruh keluarganya digantung, bersama kalung milik sang ayah. Ia lantas menemui Min Chi Rok untuk minta dibalaskan dendamnya.

Ashin tumbuh besar di markas militer tentara Joseon sebagai budak, bahkan budak seks, dengan menaruh kepercayaan besar bahwa Min Chi Rok. Di saat yang sama, ia membekali diri dengan kemampuan memanah dan bela diri.

Baca juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Populer Buat yang Nggak Suka Romance

Sayangnya, kesabaran dan kepercayaan Ashin tidak berbuah manis. Ia pun mengambil keputusan besar yang membawanya berhadapan dengan pasukan Pajeowi yang dipimpin oleh Koo Kyo Hwan, aktor film Peninsula. Menarik untuk melihat bagaimana Ashin memanfaatkan tanaman kebangkitan.

Kingdom: Ashin of the North mungkin tidak memperlihatkan adegan aksi yang intens, mengingat ini dibuat untuk mengetahui asal usul wabah dari tanaman kebangkitan. Namun, tetap ada kejutan yang tersimpan dari sosok Ashin yang tidak terduga sejak awal.

Tentunya, akting Jun Ji Hyun dan Kim Si Ah sebagai Ashin begitu luar biasa, meskipun dialognya sangat sedikit. Serta Park Byung Eun sebagai penghubung antara episode spesial ini dengan serial Kingdom. Dan sosok ayah Ashin yang membuat hati terenyuh di akhir cerita.

Dari Kingdom: Ashin of the North, kita belajar bahwa ada harga yang harus dibayar untuk pengkhianatan dari kesetiaan. Dan jangan anggap remeh marahnya orang sabar.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio