Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Mark NCT Ikut Ramaikan Variety 'It's Dangerous Beyond the Blankets', Kapan Tayang?
04 Mei 2018 10:36 | 5861 hits

DREAMERS.ID - Program variety ‘It’s Dangerous Beyond the Blankets’ mungkin mendapatkan berbagai kritikan, namun para member yang bergabung terus menarik perhatian publik. Kini tim produksi bahkan menambahkan lagi satu anggota muda yang siap meramaikan suasana.

Adalah Mark NCT yang dikonfirmasi bergabung dalam variety unggulan MBC itu. Berbagai outlet media lokal Korea Selatan mengabarkan bahwa ia telah menjalani syuting di Vietnam sejak bulan lalu, bersama dengan member lainnya, seperti Xiumin EXO, Kang Daniel, Jang Kiha, dan lainnya.

Baca juga: Kolaborasi Lintas Generasi Gen 1 Hingga Gen 5 di KBS Song Festival Global Festival 2024

Tim produksi pun membenarkan kabar itu, dan mengatakan jika episode yang menyuguhkan perjalanan Mark NCT baru akan bisa tayang setelah perjalanan member lain ke Pulau Jeju dan Namhae. Fyi, sekarang episode ‘It’s Dangerous Beyond the Blankets’ baru saja memasuki episode ke-4.

Dalam episode yang tayang Kamis (03/05) malam, Lee Ki Young, Loco, Kang Daniel, dan Jang Kiha menghabiskan waktu bersama di Pulau Jeju. Seperti masak bareng, main di pinggir pantai, olahraga badminton, main bola di tanah lapang sekitar penginapannya, hingga saling curhat tentang kehidupan masing-masing.

Member lain seperti Xiumin EXO, Junhoe iKON, Jung Sewoon, Kim Min Suk, Lee Yi Sung, Lee Pil Mo, dan komedian senior Tak Jae Hoon. Selain memperlihatkan kebiasaan jika sedang berada di rumah, mereka dibagi beberapa tim untuk melakukan perjalanan ke berbagai tempat. Acara ini akan memberikan kesempatan bagi para penontonnya untuk menganalisa seperti apa kehidupan para selebriti tersebut.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio