Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
EXO, BTS Hingga NCT 127 Akan 'Adu Masak' di Program Khusus Tahun Baru Chuseok Ini
23 Agustus 2016 16:10 | 1878 hits

DREAMERS.ID - Dalam memperingati Tahun Baru Chuseok, kabarnya MBC telah menyiapkan sebuah program khusus untuk menghibur para penontonnya. Mengusung konsep kuliner, program yang akan diberi tajuk ‘Idol Chef King’ ini akan mengajak beberapa grup idola untuk bersaing memperebutkan posisi pertama sebagai ‘idol chef’.

Melansir Soompi, ‘Idol Chef King’ akan menghadirkan sekitar 200 idola untuk berpartisipasi dalam kompetisi mengolah makanan dalam skala besar ini. Nantinya para member grup idola tersebut akan diseleksi lewat babak penyisihan hingga terpilih posisi pertama.

Sederet grup idola yang kabarnya telah melakukan audisi untuk bergabung di acara ini antara lain EXO, BTS, TWICE, Lovelyz, Crayon Pop, VIXX, BTOB hingga NCT 127. Nantinya 8 grup yang telah lolos audisi akan masuk ke babak final untuk bersaing kembali hingga terpilih posisi pertama.

Baca juga: HYBE dan MBC Akhirnya Berdamai Setelah 4 Tahun Konflik

Untuk pembawa acaranya, MBC telah menunjuk salah satu MC terkenal Korea selatan yaitu Kim Sung Joo. Sedangkan untuk juri serta memberikan penilaian kepada hasil kreasi makanan dari para grup idola tersebut, acara ‘Idol Chef King’ telah menggaet chef Kim So Hee, Lee Yeon Bok serta Hong Suk Chun.

Sementara itu, Tahun Baru Chuseok sendiri merupakan tahun baru untuk festival panen tahunan. Korea Selatan juga memberikan hari libur resmi selama 3 hari untuk perayaan tersebut. Penasaran bagaimana kemampuan para idola K-Pop ini saat mengolah makanan juga, Dreamers? ^^

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio