Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
‘Borong’ Popularitas, Serial ‘Game of Thrones’ Sabet 29 Nominasi di Emmy Awards 2016!
15 Juli 2016 10:35 | 1172 hits

DREAMERS.ID - Serial TV fenomenal ‘Game of Thrones’ tak disangka menjadi serial yang mendapat nominasi terbanyak di penghargaan Emmy Awards 2016. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 29 nominasi diambilnya tahun ini, mulai dari kategori aktor-aktris, penulis naskah, hingga sutradara.

‘Game of Thrones’ memang sudah jadi tren di Amerika Serikat dan berbagai belahan dunia lainnya, hingga berbagai macam spoiler dan meme selalu menghiasi situs sharing, forum dan website berita. Sayangnya, serial ini hanya bisa ditonton di Indonesia via TV cable.

‘Game of Thrones’ yang diangkat dari novel laris karya George R.R. Martin tengah memasuki season ke-6 sejak rilis tahun 2014 lalu dan sempat jadi pembicaraan karena adegan-adegan vulgarnya yang sering ditampilkan. Namun serial ini menuai pujian karena akhirnya berfokus pada plot cerita. 


Image source: techinsider.io

Emmy Awards sendiri adalah penghargaan bergengsi yang diberikan kepada sineas dpertelevisian seperti serial TV, variety, sketsa, hingga limited series. Tahun ini, Emmy Awards ke-68 akan digelar pada 18 September mendatang.

Baca juga: Lewatkan Emmy Awards, Kemanakah Beyonce?

Banyaknya nominasi yang bisa didapat oleh ‘Game of Thrones’ dan serial TV lainnya karena dimungkinkan satu judul mendapat lebih dari satu nominasi dalam satu kategori. Seperti di kategori Aktris Pendukung di Serial Drama, ‘Game of Thrones’ mendapat 3 nominasi dari aktris Emilia Clarke, Lena Headey dan Maisie Williams.

Karena itu peluang sebuah serial TV dengan nominasi banyak tentu lebih besar. Ada pula bintang yang sedang bersinar, Rami Malek dengan serialnya ‘Mr. Robot’. Jika kamu ingat, ia adalah pemeran Benjamin di ‘Breaking Dawn Part 2’ yang sering disebut mirip penyanyi Bruno Mars. 

Kamu bisa melihat daftar nominasi Emmy Awards secara lengkap di sini. Yang mana favorit kamu?

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio