DREAMERSRADIO.COM - Kejadian mengejutkan dikabarkan dari negri ginseng Korea dengan musibah kebakaran yang menimpa salah satu set syuting dramanya yaitu JTBC ‘Maids’. Set besar di daerah Gyeonggi-do tersebut terbakar pada hari Sabtu (13/12) dini hari dan memakan korban meninggal.
Dilansir Soompi, kejadian yang terjadi di tempat yang berada dibelakang sebuah pabrik ini tentunya menjadi pukulan berat bagi para kru dan juga bintang pemainnya.
Menurut sumber kronologi kebakaran tersebut nampak mulai terjadi ketika para staff dan pemainnya tengah makan diluar set tersebut dan seorang kru wanita drama ‘Maids’ dinyatakan hilang ketika pemadam kebakaran yang berusaha menyelamatkan gedungnya berusaha mengkonfirmasi keadaan disana.
Kru wanita berusia 35 tahun itu dikenali sebagai Ms. Yeom, seorang penulis naskah freelance yang mengerjakan banyak bagian dari dramanya. Menurut beberapa sumber dikabarkan beliau tengah bekerja sendirian di lantai 2 ketika seluruh kru lainnya makan diluar dan tak sempat menyelamatkan diri ketika gedung terbakar. Jenazahnya ditemukan di lantai dua oleh pemadam kebakaran.
Baca juga: Jung Kyung Ho Hingga Cha Seung Won, Deretan Cameo Bertabur Bintang Serial 'The Trunk'
Sampai sekarang polisi beserta pemadam kebakaran tengah mencari tahu apa yang menyulut api besar tersebut. Mengenai kejadian yang menyedihkan ini pihak JTBC ‘Maids’ pun langsung meminta maaf yang sedalam-dalamnya pada publikdan juga keluarga korban, sekaligus menceritakan kronologis terjadinya bencana tersebut.Drama 'Maids' ini bercerita tentang In Yub (Jung Yoo Mi) seorang wanita cerdas yang terpaksa menjadi pelayan saat sang ayah dijebak dan dituduh sebagai pengkhianat dan jatuh cinta dengan rekan sesama pelayan Moo Myung (Oh Ji Hoo).
Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya bagi keluarga kru dan bintang drama ‘Maids’.
(prl)