DREAMERS.ID - Drama terbaru tvN berjudul ‘Alchemy of Souls’ telah membagikan foto teaser pertama untuk aktor Lee Jae Wook yang akan berperan sebagai Jang Wook. Drama ini berlatar belakang di negara fiksi Daeho, sebuah negara yang tidak ada dalam sejarah atau di peta.
Jang Wook sendiri merupakan tuan muda yang sempurna namun memiliki masalah, ia memiliki latar belakang yang tragis dengan seluruh bangsa Daeho membisikkan tentang rahasia mengejutkan di balik kelahirannya yang memalukan. Meskipun tampak dingin dan acuh tak acuh di luar, ia terbakar dengan kenakalan yang berapi-api di dalam.
Dalam foto teaser yang baru dirilis menangkap aura unik Jang Wook. Di balik gaya rambut halus, postur lurus, dan ekspresi serius, ia ada seorang pemuda bermasalah yang mengekspresikan ketidakpuasannya pada dunia dengan kemarahan.
Meskipun ia menampilkan keanggunan sebagai tuan muda, tatapannya yang kuat penuh dengan keberanian. Jang Wook kembali ke jalan yang benar dalam hidup setelah entah bagaimana bertemu dengan pembunuh tidak tertandingi Mu Deok Yi (diperankan oleh Jung So Min), dan penggemar sudah menantikan chemistry mereka.
‘Alchemy of Souls’ disutradarai oleh sutradara Park Joon Hwa yang juga pernah membuat drama populer ‘What’s Wrong with Secretary Kim’.
Naskahnya ditulis oleh duo penulis skenario terkenal yang dikenal sebagai Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran), yang pernah membuat karya seperti ‘You’re Beautiful’, ‘My Girlfriend is a Gumiho’, ‘The Greatest Love’, ‘Master Sun’, hingga ‘Hotel Del Luna’.
(Rie127)