CNN menerbitkan artikel berita pada 7 Oktober dengan headline “Indonesian police fire water cannons at protesters rallying against jobs law”. CNN menyoroti tentang aksi demonstran yang kontra terhadap pengesahan omnibus law UU Cipta Kerja.
Dalam artikel tersebut dituliskan mengenai polisi Indonesia yang menggunakan meriam air dan gas air mata dalam upaya untuk membubarkan pengunjuk rasa di kota Serang, Banten pada Selasa (6/10/2020). Selain itu CNN juga menuliskan unjuk rasa yang dilakukan di Bandung dan Jakarta.
Omnibus law diungkapkan oleh salah satu kritikus sebagai Undang-Undang yang pro bisnis dengan penghapusan perlindungan tenaga kerja dan pelonggaran aturan lingkungan. CNN juga menulis tentang tanggapan pasar terhadap disahkannya omnibus law UU Cipta Kerja. Indeks saham utama naik sebanyak 1,31 persen dan rupiah mencapai setinggi 1,28 persen.
Dan CNN juga menulis pihak yang pro terhadap pengesahan omnibus law UU Cipta Kerja seperti Badan Koordinasi Penanaman Modal. Citibank mengatakan UU tersebut menyederhanakan perizinan bisnis dan menangani kebijakan perdagangan.