Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Tindakan Jokowi yang Batal ke NTB Karena Masih Terus Terjadi Gempa Susulan
10 Agustus 2018 17:22 | 12128 hits

DREAMERS.ID - Rencana Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang seharusnya melakukan peninjauan ke lokasi terdampak bencana gempa bumi yang terjadi di Lombok, NTB harus tertunda. Hal ini di sebabkan karena masih adanya gempa susulan di Lombok, NTB.

Seperti yang sudah direncanakan sebelumnya, seharus Jokowi terbang kelombok seusai melakukan pendaftaran sebagai capres 2019 di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Ini masih ada gempa-gempa (susulan), saya disarankan kesana hari Minggu atau Senin atau Selasa,” ujar Jokowi , Jumat (10/8/2018).

Baca juga: Agak Di Luar Nurul, Jokowi Ungkap Kaesang Telah Minta Restu Masuk PSI?

Jokowi pun menggelar rapat terbatas penanggulangan bencana alam, untuk mengetahui perkembangan penangan masyarakat di Lombok pasca gempa pada akhir pekan kemarin.

“Rapat terbatas akan membahas mengenai penangan dampak bencana gempa bumi di Provinsi Nusa Tengga Barat, sejak gempa terjadi saya terus monitor, dari menit ke menit, dari jam ke jam, hari ke hari melalui proses penangan dampak ini,” ucap Jokowi.

Jokowi juga memastikan pemerintah pusat akan terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena damapk gempa. Jokowi serta pemerintah juga membuka diri apabila ada masyarakat yang ingin mengirimkan bantuan.

“Kita terbuka menerima bantuan kerena masyarakat di sana memerlukan, tapi kita sendiri juga masih mampu mengatasi itu dalam membangun kembali rumah-rumah yang rusak,” kata Jokowi.

(fdc)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio