DREAMERSRADIO.COM - Untuk menangani pecandu narkoba, biasanya rehabilitasi adalah tempat yang digunakan untuk menyembuhkan mereka dari ketergantungan obat-obatan terlarang. Tapi bagaimana dengan anak muda yang kecanduan game dan komputer?
Di Cina, ada sebuah tempat yang khusus disediakan bagi mereka yang kecanduan game dan ingin disembuhkan. Dengan gaya militer, setiap harinya sekitar 50 remaja lelaki dan 5 remaja perempuan bangun pukul 6:30 pagi dengan pakaian loreng.
Mereka lalu berbaris di luar asrama saat pelatih mulai mengabsen nama mereka dan memulai pelatihan. Pukul 9:30 malam mereka kembali dikunci dalam ruangan. Kebanyakan remaja yang ada di sini adalah mereka yang dibawa langsung oleh orangtua mereka untuk mendapat pelatihan rutin setiap hari selama enam bulan.
Baca juga: Indonesia Masuk 5 Besar, Tren Baru Tunjukkan Negara Berpendapatan Rendah Paling Sering Internetan
Meski begitu, mereka bukanlah tentara atau tahanan. Mereka semua adalah pasien di China Young Mental Development Base, sebuah pusat rehabilitasi untuk kecandan internet terberat di Cina, seperti dilansir Daily Mail.Kapasitas pasien di pusat rehabilitasi ini hanya 80 orang dan rata-rata pasiennya berusi 17 tahun. Untuk menyembuhkan anak-anak mereka dari kecanduan internet, para orangtua harus membayar 9300 yuan atau sekitar 20 juta rupiah setiap bulannya ditambah uang makan.
(fzh)