DREAMERSRADIO.COM - Apa jadinya jika seseorang dapat merasakan atau mendengar gelombang Wi-Fi? Wireless Fidelity atau yang lebih dikenal dengan Wi-Fi adalah sebuah teknologi di mana memungkinkan penggunanya untuk bertukar data tanpa melalui perantara kabel termasuk koneksi internet dengan kecepatan tinggi.
Dilansir Metro.co.uk, seorang pria bernama Frank Swain dapat ‘mendengar’ Wi-Fi saat dirinya berjalan setelah mulai kehilangan pendengarannya. Pria asal London berusia 32 itu didiagnosa kehilangan fungsi pendengaran saat usianya 20 tahun dan mengatakan bahwa ia terinspirasi untuk meng-hack alat pendengarannya saat pertama kali dia mendapatkannya.
Dalam dua tahun, penulis sains tersebut berhasil memproduksi sebuah alat yang membuat Wi-Fi bisa didengar, berkat dana dari UK Innovation Charity Nesta dan sebuah kerjasama dengan seniman suara Daniel Jones.
Baca juga: Cara Mengetahui Wifi Kita Dipakai Orang Lain
Teknolohi yang diciptakan Swain ini bernama Phantom Terrains yang dapat berfungsi di perangkat iPhone dan membawa detail sinyal terdekat yang kemudian dikonversi mejadi sebuah audio sonik yang unik.“Audio ini kemudian dialirkan secara nirkabel (wireless) melalui koneksi Bluetooth untuk disambungkan dengan alat pendengaran Starkey Halo,” kata Swain. “Alat bantu pendengaran ini dirancang sehingga audio yang terkirim memlaui Bluetooth dapat dicampur dengan output normal dari perangkat. Efeknya, Saya dapat mendengar bunyi Wi-Fi bercampur dengan pendengaran normal Saya.”
Dan Swain berharap bahwa dengan teknologi seperti Siri dan Google Glass, semua orang akan segera menginginkan sebuah lubang suara yang menghubungkan mereka dengan smartphone.
(zia)