Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Wow, Kini Ada Parfum yang Dapat Turunkan Berat Badan
10 November 2013 14:00 | 2739 hits

DREAMERSRADIO.COM - Melakukan program diet bagi banyak orang merupakan bukan kegiatan yang mudah dilakukan. Tapi kemajuan teknologi bisa membantu kamu. Pasalnya saat ini pembisnis Alex Fountaine baru saja menciptakan parfum yang dapat menurunkan berat badan.

Dilansir dari Dailymail, Alex menamai parfum tersebut Slim, parfum ini dikemas dengan gambar binatang sigung. Ikon ini menggambarkan kalau cairan parfum itu memiliki bau yang menyengat. Tetapi aroma parfum ini memang berbeda dengan parfum pada umumnya.

Tapi bukannya mengharumkan tubuh, parfum ini malah memunculkan bau yang kurang sedap. Nah bau inilah yang mampu mematikan nafsu makan, sehingga berat badan pengguna parfum ini bisa menurun.

Pada awalnya Alex menciptakan parfum ini muncul ketika dirinya menghadiri sebuah pesta. Ia pun menemukan, bau busuk merupakan satu-satunya cara yang bisa mengendalikan seseorang untuk makan cokelat.

Baca juga: Salah Pakai Parfum Bisa Kurangin Ketahanannya Lho, Ini Tipsnya!

“Bau menjijikkan menyambut saya di sebuah pesta. Itu berasal dari salah satu hidangan, semacam sup. Karena baunya sangat menyengat, kami tidak bisa makan sepotong pun dalam pesta itu,” ungkapnya.

Ia kemudian berpikir, mengapa bau busuk tak dimanfaatkan dalam bisnis. Ia pun mencari bukti bahwa bau bisa mengurangi nafsu makan. Ternyata, menurut ahli biologi, bau busuk bisa mengurangi nafsu makan sampai 10 persen. Jika diteruskan selama seminggu, berat badan turun sekitar dua pound.

“Setiap kali tergoda untuk makan, saya mengendus baunya. Itu seperti mendapat sengatan listrik, saya jadi mendapat dorongan ekstra keras untuk mengatakan tidak pada makanan,” terangnya yang selama 6 bulan berhasil menurunkan 10 kg.

Satu botol parfum itu, berisi 250 mililiter, dibanderol dengan harga sekitar Rp550 ribu. Namun, produk itu juga memiliki kelemahan. Profesor Tim Jacob, seorang ahli bau-bauan dari Cardiff University School of Biosciences menyebutkan, reseptor bau pada manusia bisa bersifat adaptif. Dalam waktu singkat, ia bisa menyesuaikan dengan bau yang ada di sekelilingnya, sebusuk apapun itu.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio