DREAMERS.ID - Temuan varian Omicron dari virus COVID-19 masih mengejutkan masyarakat. Dengan diharapkannya pemerintah bergerak cepat untuk penanggulangan dan penanganan, tak luput pula andil masyarakat dalam menghalau penyebarannya.
Hal itu ditanggapi oleh dokter sekaligus influencer Tirta Mandira Hudhi atau Dokter Tirta yang memberikan pernyataan senada dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Mengimbau masyarakat agar tidak panik.
"Pasien-nya tidak mengalami gejala sama sekali. Tidak usah khawatir, tidak usah panik, kita hidup seperti biasa, yang paling penting jaga kewaspadaan," sebut dr Tirta. "Tetap ingat pesan pak Menkes,"
Diberitakan sebelumnya, Menkes Budi Gunadi mengingatkan tindakan terpenting saat ini ini adalah tetap memakai masker, menjaga jarak, hingga menghindari kerumunan. "Kewaspadaannya (seperti) dari protokol kesehatan, jangan kendur," tutur Budi.
Berikut kronologi varian Omicron masuk Indonesia, mengutip Detik:
Pasien N terdeteksi positif COVID-19 dengan varian Omicron terdeteksi pada 15 Desember 2021. Menkes Budi Gunadi Sadikin menjelaskan kronologi terdeteksi varian Omicron ini.
Berikut adalah kronologi varian Omicron terdeteksi di Indonesia:
8 Desember 2021: Diketahui 3 pekerja di Wisma Atlit positif COVID-19
Baca juga: Catat Pesan Dokter Tirta Soal Indonesia yang Kembali 'Digas' Corona!
10 Desember 2021: Sampelnya dikirim ke Kemenkes untuk diperiksa lebih lanjut. Badan Litbangkes Kemenkes juga melakukan genome sequencing terhadap sampel pasien N.15 Desember 2021: Setelah dilakukan dua kali pengecekan, dipastikan bahwa pasien N terjangkit COVID-19 varian Omicron. Sementara itu, kedua pasien lainnya bukan varian omicron.
16 Desember 2021: Menkes mengumumkan pasien Omicron pertama di RI sudah negatif Corona
Ada 5 Kasus Probable Omicron
Selain satu orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 varian Omicron, Menkes Budi mengumumkan adanya lima kasus probable Omicron. Kasus probable Omicron ini artinya belum bisa diketahui secara pasti apakah positif COVID-19 varian Omicron atau tidak.
Lima orang ini sudah dites menggunakan tes PCR khusus. Saat ini sampel sudah dikirim ke Badan Litbangkes dan sedang dilakukan run test WGS. Dalam tiga hari ke depan baru akan diketahui apakah lima orang ini terjangkit COVID-19 varian Omicron atau bukan.
Berikut rincian kasus probable Omicron di Indonesia:
2 orang WNI baru kembali dari Amerika Serikat dan Inggris
3 orang WNA dari China yang datang ke Manado
(rei)